Monday, March 11, 2019

5 Kriteria Perawat Lansia Terpercaya



Memberikan yang terbaik bagi orang tua tidak hanya saat mereka masih sehat, namun juga saat telah lanjut usia. Demikian pula saat Anda memutuskan untuk menggunakan bantuan perawat lansia, tentu harus ada komunikasi yang baik dengan orang tua. Sehingga orang tua tidak merasa tersinggung melainkan justru lebih nyaman. Untuk memastikan kenyamanan orang tua, pastikan memilih perawat yang terpercaya dan profesional dengan ciri-ciri sebagai berikut:

Mampu beradaptasi dengan cepat

Seorang perawat lansia harus mengerti betul tentang apa yang dilakukannya terhadap pasien lansia. Tidak ada alasan untuk merasa bingung karena baru pertama masuk kerja atau alasan-alasan kecil lainnya yang membuat seorang perawat tidak kompeten. Seorang perawat seharusnya mampu beradaptasi dengan baik sejak pertama kali merawat lansia.

Perawat harus dapat memahami bagaimana karakter lansia termasuk segala hal yang diperlukan oleh pasien. Perawat juga harus tahu apa saja yang harus dilakukannya untuk dapat memenuhi kebutuhan lansia. Selain itu perawat juga harus dapat segera beradaptasi dengan seluruh keluarga dan juga lingkungan sekitar untuk menjamin lansia yang dirawatnya merasa nyaman.

Mampu berkomunikasi dengan baik dan efektif

Karakter yang satu ini seringkali sulit bahkan jarang dimiliki oleh seorang perawat lansia. Hampir semua perawat tidak diragukan memiliki kemampuan yang sangat baik dalam merawat lansia. Bahkan mereka juga memiliki dedikasi dan pekerja keras dalam menjalankan profesionalitasnya. Namun sifat-sifat positif tersebut seringkali tidak disertai dengan kemampuan berkomunikasi yang baik sehingga lansia sulit berdaptasi.

Kemampuan komunikasi yang baik, menjadi salah satu ciri seorang perawat lansia yang terpercaya dan profesional pada pekerjaannya. Tidak hanya komunikasi dengan pasien dalam hal ini lansia, namun juga dengan keluarga hingga teman-teman lansia. Hal ini untuk membuat lansia merasa nyaman dan tentunya nyaman berada dalam perawatan seorang perawat lansia.

Mampu saling bekerja sama dan mengisi

Bahwa seorang lansia memiliki tubuh yang lemah tidak dapat dipungkiri. Namun mereka bukanlah sosok yang difabel dan tidak dapat melakukan segala aktivitasnya sendirian. Lansia adalah sosok normal yang membutuhkan bantuan orang lain untuk mendampingi aktivitasnya. Mereka juga tidak ingin dianggap sebagai orang lemah.

Untuk itu pada dasarnya yang diperlukan lansia adalah seseorang yang selalu berada di sisinya. Seorang perawat harus mengetahui hal ini dengan baik, sehingga dapat menjalin kerjasama yang baik dengan pasien. Tidak hanya sekedar merawat namun juga saling mengisi memberikan yang terbaik sesuai kebutuhuan pasien.

Mampu berempati

Seorang perawat lansia yang berhasil merawat lansia dengan baik seringkali tidak diapresiasi jasanya. Padahal untuk merawat lansia tidaklah mudah dilakukan. Seorang perawat membutuhkan dedikasi yang tinggi hingga keikhlasan untuk dapat merawat dan memberikan yang terbaik bagi pasien lansia. Mengingat seringkali lansia lebih sensitif dan mudah tersinggung.

Anda harus memastikan memilih perawat lansia yang mampu memberikan empati kepada pasien. Dengan karakternya yang mudah tersinggung dan sensitif, seorang perawat harus tetap dapat memberikan empati kepada pasien. Setiap lansia tentu ingin dimengerti dan juga tetap dihormati dengan segala kondisi yang dialaminya.

Tidak memanjakan melainkan memandirikan

Untuk menjadi seorang perawat pasien lansia, seseorang harus mendapatkan pendidikan terlebih dahulu. Pendidikan ini akan meningkatkan kemampuan dan keterampilannya dalam merawat lansia terutama saat harus menghadapi hal-hal tidak terduga yang berpeluang mengancam keselamatan lansia. Dalam pendidikan tersebut, seorang perawat harus memberi perhatian namun tidak diperbolehkan untuk memanjakan.

Dengan kondisinya yang lemah, lansia seringkali merajuk dan bersifat manja. Menginginkan segala keinginannya dipenuhi. Hal ini justru sangat tidak disarankan, karena dapat berdampak buruk untuk kesehatan hingga karakternya. Seorang perawat lansia yang mampu memandirikan pasien akan membuat orang tua melakukan banyak hal sendiri tanpa bantuan orang lain. Sekaligus bertanggung jawab pada kesehatannya sendiri.

No comments:

Post a Comment